Judul : PUDING COKLAT TIGA LAPIS
link : PUDING COKLAT TIGA LAPIS
PUDING COKLAT TIGA LAPIS
Puding coklat tiga lapis, selain tampilannya yang menarik juga sangat pas sebagai teman bersantai saat berkumpul bersama keluarga anda dirumah. Kali ini saya membuat resep puding coklat tiga lapis yang enak dan lezat.
puding coklat tiga lapis |
Ikuti langkah dan cara pembuatan pada resep dibawah ini.Bahan Puding:
§ 1.000 ml susu cair
§ 1 bungkus agar-agar bubuk
§ 1 sendok teh jeli bubuk
§ 175 gram gula pasir
§ 1/2 sendok teh garam
§ 2 kuning telur
§ 100 gram cokelat masak putih, dipotong-potong
§ 100 gram cokelat masak susu, dipotong-potong
§ 100 gram cokelat masak pekat, dipotong – potong
§ 25 gram jeli bubble bening kecil warna merah muda
Cara Membuat Puding Cokelat tiga Lapis:
1. Puding, rebus susu cair, agar-agar bubuk, jeli bubuk, gula pasir, dan garam sambil diaduk sampai mendidih.
2. Ambil sedikit adonan. Tambahkan ke kuning telur. Aduk rata. Tuang lagi ke rebusan puding. Aduk rata. Nyalakan api. Masak sambil diaduk sampai mendidih. Bagi 3 bagian.
3. Ambil satu bagian tambahkan cokelat masak putih. Aduk rata. Satu bagian lagi tambahkan cokelat masak susu. Aduk rata. Satu bagian sisanya tambahkan cokelat masak pekat. Aduk rata.
4. Tata jeli buble di muffin pendek lebar. Tuang sedikit adonan puding putih. biarkan setengah beku. Tuang adonan cokelat susu. Biarkan setengah beku.
5. Tuang adonan cokelat pekat. Bekukan.
Resep puding coklat tiga lapis ini terkesan sangat mudah dan simple sekali pembuatannya. Harus anda coba dirumah dan jangan lupa berbagi cerita dengan kami di kolom dibawah ini ya. Selamat mencoba dan smoga bermanfaat..
Demikianlah Artikel PUDING COKLAT TIGA LAPIS
Sekianlah artikel PUDING COKLAT TIGA LAPIS kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel PUDING COKLAT TIGA LAPIS dengan alamat link https://hobiyymasak.blogspot.com/2016/09/puding-coklat-tiga-lapis.html