Judul : Sop Ayam Kampung
link : Sop Ayam Kampung
Sop Ayam Kampung
Sop Ayam Kampung |
Siang teman-teman,
Menu maksi Yodha tadi siang 💕💕
SOP AYAM KAMPUNG ala Pak Min Klaten
Di menu ini aku pakai ayam kampung muda yang beli di supermarket "S" itu lho teman-teman, murah dan mudah empuk ... pokoknya dihafalin aja hari apa stock baru datang ke supermarket-nya, jadi masih fresh ayamnya ... murah enak ... se-ekor cuma Rp 40-50 ribu biasanya. 😃
Aku share resepnya lagi ya .. soalnya aku menyesuaikan ukuran ayam yang kecil ini ya teman-teman:
Bahan:
- 1 ekor ayam kampung ukuran kecil, potong jadi 8 bagian, cuci bersih, lumuri 1 sendok makan air jeruk nipis, bilas kembali.
- Rebus ayam api kecil dengan 1.500 ml air, hingga air kaldu bening.
- Tumis 3-4 bawang putih , geprek, tumis.
- Masukkan ke rebusan ayam.
Tambahkan Bumbu:
- 1/2 sdk teh merica bubuk
- 2 cm jahe geprek
- 1/8 pala ( biarin utuh )
- 1 sdk teh ebi, seduh air panas
- 2 sdk teh kaldu ayam
- Secukupnya garam
- 1 sdk teh gula pasir
Cara Membuat:
- Masak api kecil hingga meresap
- Cek rasa
- Taburi bawang goreng dan seledri cincang
- Sajikan dgn kecap manis, sambal dan jeruk nipis
Selamat mencoba !
Demikianlah Artikel Sop Ayam Kampung
Sekianlah artikel Sop Ayam Kampung kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Sop Ayam Kampung dengan alamat link https://hobiyymasak.blogspot.com/2020/07/sop-ayam-kampung.html